Taujih Perpulangan Pondok Pesantren terpadu Al-Multazam

Taujih Perpulangan Pondok Pesantren terpadu Al-Multazam

Bagian Tahfidz Al-Qur’an Al-multazam (08/04) pada hari Sabtu ba’da tarawih berjamaah di pondok pesantren terpadu Al-Multazam, pimpinan pondok pesantren terpadu Al-Multazam menyampaikan Taujih perpulangan kepada seluruh santri Al-Multazam.

Pada Taujih perpulangan kali ini ustadz Badrudin selaku pimpinan pondok pesantren terpadu Al-Multazam menyampaikan terkait, dengan tema “Menuju Jalan Pulang kepada nya”
Amalan yang paling utama:

  1. Tilawah Al-Quran, Alquran merupakan kitab suci umat Islam yang menjadi pedoman hidup bagi kaum muslimin. Oleh karena itu, ada banyak keutamaan membaca Al-Qur’an bagi orang muslim yang mengerjakannya. Selain akan mendapatkan pahala, tentunya ada banyak kebaikan lain yang dimiliki Al-Qur’an. membaca Alquran juga termasuk dalam ibadah paling utama di antara ibadah-ibadah yang lain. Hal ini sebagaimana hadis yang diriwayatkan oleh an-Nu‘man ibn Basyir. Rasulullah SAW bersabda: “Sebaik-baiknya ibadah umatku adalah membaca Alquran.” (HR Baihaqi).
  2. Sedekah, Sedekah merupakan ibadah yang istimewa, ia dapat memudahkan kita dalam menghapus dosa-dosa. Rasulullah SAW pernah bersabda “Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air itu memadamkan api. (HR. At-Tirmidzi).
  3. Bahagiakan orang tua, Berbuat baik kepada orang tua adalah kewajiban dan balasannya adalah surga na’im (surga yang penuh kenikmatan).Tak hanya dibalas dengan surga, berbakti kepada orangtua juga memiliki banyak keutamaan bagi yang mengamalkannya.

Beliau juga menyampaikan enyampaikan betapa pentingnya menjaga akhlaq, karena akhlaq merupakan harga mati seseorang. Beliau juga menjelaskan bahwa sikap yang baik merupakan salah satu cara berdakwah yang benar. Seperti, menjaga adab sopan santun, akhlaq, dan ibadah, baik di kalangan masyarakat maupun di rumah.

The post Taujih Perpulangan Pondok Pesantren terpadu Al-Multazam appeared first on Bagian Tahfidz Al-Qur’an Al-Multazam.

Pondok Pesantren Terpadu Al-Multazam Membuka Pendaftaran Santri Baru Angkatan 2025-2026
Daftar Sekarang Qouta Terbatas

 

This will close in 20 seconds