Oleh. Media Al-Multazam
Kuningan, 15 Juli 2024 – Hari ini, STIQ Al-Multazam berhasil menyelenggarakan Asesmen Lapangan Perguruan Tinggi dengan sukses yang gemilang. Persiapan yang panjang telah dilakukan oleh seluruh tim akademik dan administratif untuk memastikan kelancaran acara ini.
Proses penilaian dimulai sejak pagi hingga menjelang sore, melibatkan partisipasi aktif dari seluruh staf YPI AL-MULTAZAM HK yang terkait dan civitas STIQ Al-Multazam. Kehadiran dua aksesor penting, yaitu Dr. Ahmad Yani Anshori, M.Ag., dan Drs. Shodiq Abdullah, M.Ag., menjadi kunci sukses dalam pelaksanaan asesmen ini. Kedua aksesor ini memberikan kontribusi yang luar biasa dengan memberikan pandangan kritis dan solutif terhadap seluruh proses yang dilakukan.
Kami seluruh civitas akademika STIQ AL-MULTAZAM dan YPI Al-MULTAZAM HK mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dr. Ahmad Yani Anshori dan Drs. Shodiq Abdullah atas kerja sama mereka yang luar biasa dalam asesmen hari ini. Semoga hasil yang diperoleh dari asesmen ini dapat mencerminkan prestasi yang maksimal bagi STIQ Al-Multazam,”
Hasil dari asesmen ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas tentang kondisi dan potensi yang dimiliki oleh STIQ Al-Multazam dalam menghadapi tantangan akademik dan peningkatan kualitas pendidikan ke depannya. Semangat dan kerja keras seluruh elemen di STIQ Al-Multazam menjadi modal utama untuk meraih hasil yang terbaik dalam setiap tahapan evaluasi pendidikan.
almultazam.id || kabar.almultazam.id
The post DENGAN MENGUCAPKAN ALHAMDULILLAH, ASESMEN LAPANGAN PERGURUAN TINGGI SUKSES ALLAHU AKBAR appeared first on Almultazam.