Oleh. Media Al-Multazam
Al-Multazam (23/08/24) Tak seperti malam biasanya ba’da shalat isya jamaah Ikhwan Al-Multazam atau sering disebut Bapak-bapak Komplek termasuk Direktur Pendidikan, Mudir Ma’had dan Sekretaris Yayasan di dalamnya, melaksanakan kegiatan Musyawarah.
Musyawarah ini tiada lain untuk
pemilihan pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) di Masjid Al-Multazam, dimana pada Periode Sebelumnya di pimpin oleh Ustadz Devi Imron Rosyadi, M.Pd.
Dalam Pelaksanaannya Direktur Pendidikan KH. Adin Nurhaedin, Lc., M.Pd. selaku Pemimpin Musyawarah sekaligus Pembina DKM menyampaikan beberapa pesan, salah satunya menekankan dimana dalam kepengurusan DKM ini ada 3 Hal yang perlu di perhatikan yaitu, ‘Idarah (administrasi manajemen masjid), ‘Imarah (aktivitas memakmurkan masjid) dan Ri’ayah (pemeliharaan fisik masjid).
Selanjutnya Ustadz Devi Imron Rosyadi, M.Pd. selaku ketua DKM sebelumnya menyampaikan terimakasih dan permohonan maaf kepada seluruh jamaah apabila dalam kepengurusan nya masih banyak kekurangan.
“Ana mohon maaf kepada antum semua apabila dalam kepengurusan DKM ini banyak hal-hal yang masih kurang dan tidak sesuai dengan keinginan semuanya.” Sampainya.
Beliau juga menyampaikan bahwa program-program yang baik dalam kepengurusan DKM sebelumnya agar tetap dilanjutkan seperti ATM beras yang sudah terasa kebermanfaatannya untuk umat.
Berdasarkan Hasil musyawarah, terdapat 3 besar kandidat yang dicalonkan untuk posisi ketua DKM yaitu Ust. Misbahuddin, S.H, Ust. Khanif Lutfi, Lc., M.H dan Ust. Nuryana Fatah, S.E (RT Yana), Hasil polling menunjukkan bahwa RT Yana memperoleh suara terbanyak dan terpilih sebagai ketua DKM yang baru Periode 2024-2029.
Selanjutnya RT Yana dalam sambutan pertamanya menyampaikan akan langsung tancap gas serta menyusun Kabinet DKM dan memilih pengurus-pengurus terbaik sesuai dengan kemampuan dan kafaah yang dimiliki agar DKM Al-Multazam berjalan lebih baik lagi.
Dengan terpilihnya RT Yana, diharapkan akan ada peningkatan dalam pengelolaan masjid dan pelaksanaan berbagai kegiatan keagamaan. Seluruh jamaah dan calon pengurus lainnya menyampaikan selamat dan dukungan kepada RT Yana untuk menjalankan amanah ini dengan baik.
The post SAH..!, RT Yana jadi Ketua DKM Al-Multazam periode 2024-2029 appeared first on Almultazam.